7 Cara Membangun Jaringan Networking Pertemanan Dalam Pekerjaan
Berbagai macam yang dapat sobat lakukan agar pekerjaan sobat selalu berjalan mulus.Salah satunya adalah dengan cara membangun jaringan networking pertemanan dengan rekan kerja disekitar sobat.
Dengan memperluas area pertemanan dilingkungan kerja yang baik dan sehat,maka akan tercipta team kerja yang solid,sportiv dan profesional.Alhasil karir pekerjaan akan meningkat dengan sendirinya.Berikut adalah cara membangun jaringan networking dalam pekerjaan yang dapat sobat terapkan.
Cara Membangun Jaringan Networking Pertemanan Dalam Pekerjaan
1.Fokus dan Prioritaskan Tujuan Perusahaan
Memajukan sebuah perusahaan ditempat anda bekerja adalah sebuah hal wajib sobat lakukan sebagai karyawan perusahaan tersebut.Oleh sebab itu memerlukan fokus dan etos kerja positif sehingga goal perusahaan akan tercipta.Apalagi banyak sekali rintangan dan tantangan di zaman yang sudah canggih seperti ini.
2.Ikut Bergabung dalam Sebuah Komunitas
Bergabung dalam sebuah komunitas adalah salah satu yang tepat,misalnya masuk dalam komunitas alumni sekolah / perguruan tinggi.Dengan begitu sobat akan menemukan banyak orang dengan background yang berbeda serta akan memperluas relasi pertemanan dalam membangun jaringan bisnis.
3.Gunakan Platform Media Social
Membangun jaringan networking bisa juga dilakukan tanpa bertatap muka,salah satunya yakni menggunakan media social.Seperti yang anda tahu,media social sudah menjadi sebuah kebutuhan saat ini.Oleh sebab itu sobat mulai bisa tergabung dalam komunitas media sosial melalui facebook,linkedin maupun menggunakan aplikasi whatsapp.Baca Cara Membuat 2 Whatsapp dalam 1 Hp
4.Selalu Menerapkan Pola Pikir Pencari Kerja
Salah satu pola pikir pencari kerja yang positif adalah selalu membangun networking,ketika sedang mencari pekerjaan.Apabila posisi sobat saat ini sudah bekerja,mulailah mengadopsi pola pikir tersebut.Bisa dengan meluangkan sedikit waktu untuk selalu membangun jaringan networking dengan beberapa teman atau komunitas,untuk meningkatkan pekerjaan.
5.Siap Membantu dan Meminta Pertolongan
Didalam dunia bisnis,saling membantu dan meminta pertolongan sudah menjadi hal yang lumrah.Karena tidak akan selamanya bisnis akan berjalan dengan mulus,maka dengan siap membantu akan memperluas jaringan pertemanan.Perlu sobat ketahui juga bahwa kebanyakan orang akan merasa senang jika mampu menghubungkan seseorang dengan yang lainnya,oleh sebab itu jangan segan untuk meminta pertolongan.
6.Menjaga Hubungan dengan Baik
Salah satu key succes bisnis adalah selalu menjaga hubungan dengan baik dengan relasi kerja.Jangan hanya membangun networking ketika sobat sedang membutuhkan sesuatu,namun tetap menjaga hubungan secara berkelanjutan.
7.Bersabar
Membangun jaringan networking yang solid tentu membutuhkan sebuah proses yang banyak menyita waktu.Oleh sebab itu bersabar bisa menjadi salah satu kunci,selain tetap konsisten memperluas jaringan.
Demikianlah beberapa cara membangun jaringan networking dalam pekerjaan yang bisa sobat terapkan.Dengan memperluas jaringan pertemanan,pekerjaanmu akan berjalan lebih mulus dan menjadi lebih baik dikemudian hari.
Posting Komentar untuk "7 Cara Membangun Jaringan Networking Pertemanan Dalam Pekerjaan"